Rabu, Februari 20, 2008

Tradisi Liverpool Masih Terjaga

Liverpool mengalahkan Inter 2-0, untuk mempermudah langkah di perdelapan final Liga Champions sekaligus menjaga tradisi berjaya di arena internasional.
Sementara Inter kembali harus main dengan 10 pemain, seperti beberapa pertandingan terakhir yang dilakoninya di Serie A dan Coppa Italia. Meski main dengan 10 pemain sejak menit 30, Inter sebenarnya mampu bertahan dari gempuran Liverpool sampai mendekati akhir pertandingan. Namun gol dari Dirk Kuyt menit 85 dan gol dari sang kapten Steven Gerard menit 90, memaksa Inter bertekuk lutut di Anfield, dan pulang dengan tangan hampa dan defisit 2 gol.
Ini semakin mengukuhkan tradisi Liverpool bersama Benitez di Eropa dan membikin pusing Mancini dalam merumuskan strategi untuk menjamu Liverpool di Giuseppe Meazza pada leg kedua nanti, karena bagaimanapun ketinggalan aggregat gol 2-0 dari tim sekelas Liverpool bukan merupakan perkara gampang untuk menyamakannya. Namun demikian, kesempatan itu masih ada dan masih terbuka di leg kedua. Semua masih mungkin terjadi.

Tidak ada komentar: