Italia akhirnya lolos dari lubang jarum kualifikasi Grub C. Pertandingan ulangan final Piala Dunia 2006 begitu seru dan keras. Namun pemenang terlihat setelah pertengahan babak pertama. Italia unggul lewat pinalti di menit 25. Pinalti terjadi akibat pelanggaran Alex Abidal terhadap Luca Toni yang juga berbuah kartu merah baginya. Andrea Pirlo melakukan tugasnya dengan baik dan membawa Italia unggul 1-0 di babak pertama.
Di babak kedua Italia menggandakan keunggulan melalui tendangan bebas Danielle de Rossi menit 61 yang membentur salah satu pemain Perancis yang menjadi pagar hidup sehingga mengubah arah bola dan mengecoh kiper Gregory Coupet. Skor 2-0 bertahan hingga akhir pertandingan.
Lolosnya Italia ke perempat final tak lepas dari bantuan Belanda yang di pertandingan lain menghempaskan Rumania 2-0. Gol-gol Belanda tercipta di babak kedua lewat kaki Klas Huntelaar dan Robin van Persie. Belanda memastikan nilai sempurna penyisihan grub, sedang Italia lolos sebagai runner up. Tim azzuri Italia sudah ditunggu tim matador Spanyol di babak selanjutnya.
Rabu, Juni 18, 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar