Ketangguhan Yamaha dengan dua pembalap utamanya terus berlanjut di seri kesembilan motoGP di Sirkuit Sachsenring, Jerman. Setelah Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi, mereka kembali mendominasi race kemarin. Dihadapan lebih dari 90 ribu penggila balap motor, keduanya berduel semenjak lap ke-17 hingga finish. Aksi saling balap, adu skill dan mental diperlihatkan keduanya. Hasilnya, The Doctor tampil lebih baik dan kembali mengalahkan rekan setimnya tersebut. Rossi menyelesaikan 30 lap dengan waktu 41 menit 21.769 detik. Selain itu Rossi juga mencatatkan fastest lap di last lap.
Lorenzo finish kedua berjeda sangat tipis dari Rossi. Meski sempat memimpin lomba di lap akhir lomba, namun pembalap muda Spanyol ini tak mampu bertahan dari agresifitas Rossi di dua lap menjelang finish.
Di tempat ketiga ditempati Dani Pedrosa. Pembalap utama Honda ini diuntungkan oleh masalah yang terjadi di motor Ducatinya Casey Stoner. Pedrosa yang kembali start dengan bagus langsung berada di posisi dua dari tempat start di posisi delapan. Namun hanya bertahan empat lap saja setelah disalip Stoner. Bahkan empat lap kemudian Pedrosa disalip Lorenzo. Tapi di lap 25 Pedrosa mampu mengambil alih posisi Stoner dan terus menguntit duo Yamaha didepannya. Sementara Stoner harus puas finish keempat, diikuti duo Honda Gresini, Alex de Angelis dan Toni Elias.
Dari balapan kali ini Rossi kembali melebarkan jarak, di puncak klasemen dengan poin 176 diikuti Lorenzo 162 poin, Stoner 148 poin dan Pedrosa 108 poin.
Balapan selanjutnya di GP Inggris yang dilangsungkan di Sirkuit Donington Park pekan mendatang tanggal 26 Juni.
Senin, Juli 20, 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar