Rabu, Oktober 22, 2008

Arsenal Lumat Fenerbahce

Matchday 3 Liga Champions di warnai hujan gol. Salah satu dan istimewa adalah Arsenal yang mampu membuat banjir gol di kandang Fenerbahce di Istanbul, Turkey. The Gunners menang telak 5-3.
Bertanding dihadapan lebih dari 49 ribu penduduk tuan rumah tak membuat anak-anak muda London ciut nyali. Meski tampil tanpa pilar lini belakang, Bacary Sagna, William Gallas dan Kolo Toure, Arsenal tetap tampil impresif. Dimotori Cesc Fabregas, Arsenal membuka keunggulan menit 10 lewat gol Emanuel Adebayor. Fabregas kembali berperan saat Theo Walcott menggandakan keunggulan semenit kemudian. Namun para pemain belakang pengganti Arsenal yang merupakan muka baru membuat kesalahan dengan lahirnya gol bunuh diri Michael Silvestre di menit 19 akibat salah antisipasi aksi Dani Guiza. Tak menunggu lama, The Young Gun Arsenal kembali menambah keunggulan menjadi 3-1 lewat Abou Diaby di menit 21.
Di babak kedua Arsenal semakin percaya diri. Sesaat pertandingan berjalan Alex Song semakin menjauhkan keunggulan Arsenal menjadi 4-1. Bek berkulit kelam tersebut membobol gawang Volkan Demirel di menit 49. Fenerbahce memperkecil ketinggalan menit ke-78 saat Dani Guiza membobol gawang Manuel Almunia. Tetapi pemain belia, Aaron Ramsey mengukuhkan kemenangan di menit 90 sekaligus menutup pertandingan dengan skor 5-2 untuk Arsenal.
Kemenangan besar lainnya dibukukan Villareal mengalahkan Aalborg 6-3, Olympique Lyonaise menghajar tuan rumah Steau Bucharest 6-3, Bayern Munich menang atas Fiorentina 3-0 dan Manchester United memenangi derby Inggris Raya melawan Glasgow Celtic dengan skor 3-0. Hasil pertandingan lainnya Juventus - Real Madrid 2-1, Zenit St. Petersburg - BATE 1-1, dan Porto - Dynamo Kiev 0-1.

Tidak ada komentar: