Selasa, Mei 26, 2009

Lavala Juarai Reli Italia

Pembalap Ford asal Finlandia, Jari Matti Latvala akhirnya mengukuhkan diri sebagai juara Rally d'Italia setelah dalam tiga hari balapan finish tercepat di World Rally Championship yang digelar di Pulau Sardinia. Dari 17 special stage yang harus dijalani Latvala memimpin semenjak start di SS pertama hingga SS terakhir. Ini kemenangan Latvala yang kedua dalam karirnya setelah tahun lalu memenangi Rally Swedia, dan yang pertama tahun ini bagi Ford, sekaligus menahan kemenangan beruntun juara dunia Sebastian Loeb dalam lima seri sebelumnya.
Dalam lomba, Latvala finish tercepat dengan keunggulan 29.4 detik atas peringkat kedua, yang juga rekan setimnya, Mikko Hirvonen. Ditempat ketiga, sebenarnya ditempati Loeb yang tertinggal satu menit 43.7 detik dari Latvala, namun kesalahan yang dilakukan navigatornya membuat Loeb mendapat pinalty tambahan waktu dua menit sehingga posisinya melorot menjadi keempat. Podium ketiga akhirnya dimenangi Peter Solberg yang tertinggal satu menit 57.6 detik dari Latvala.
Sampai seri keenam di Italia, klasemen sementara pembalap masih dipimpim oleh Loeb dengan Citroen Xsara yang mengumpulkan 55 poin. Disusul Hirvonen berada di peringkat kedua dengan poin 38 dan rekan setim Loeb, Daniel Sordo yang mengumpulkan 31 poin.

Tidak ada komentar: