Senin, Mei 04, 2009

Milan Menang, Juve Tertahan

Menyusul kemenangan pimpinan klasemen Liga Serie A, Inter Milan atas Lazio 2-0, rival sekotanya, penghuni peringkat kedua, AC Milan terus membuntutinya dengan mencatat kemenangan 2-0 atas Catania. Dua gol Milan dicetak Filippo Inzaghi dan Ricardo Kaka. Kemenangan ini penting bagi Milan menahan gelar cepat menuju kandang Inter. Tinggal empat pertandingan Milan masih tertinggal tujuh poin atau tertinggal tiga kemenangan untuk menyalip Inter. Sementara bagi Inter, dua kemenangan kedepan atau satu kemenangan lagi plus satu kekalahan Milan akan mengantarkan gelar keempatnya berturut-turut sekaligus menyamai pencapaian Milan di Liga Serie A dengan 17 gelar Liga.
Sedangkan Juventus semakin tertinggal dari adu sprint kompetisi musim ini setelah hanya bermain imbang 2-2 atas tamunya Lecce. Penampilan Lecce yang ngotot tadi malam dibuktikan dengan unggul lebih dulu di menit 11 lewat Axel Konan, namun Juve berhasil membalikkan kedudukan berkat dua gol Pavel Nedved. Lecce benar-benar menjadi batu sandungan Juve setelah mencetak gol di injury time lewat Jose Castilo. Hasil imbang membuat Juve terpaku di posisi tiga tertinggal 11 poin dari Inter dan empat poin dari Milan. Juve yang berambisi menggeser Milan darh posisi dua akan semakin sulit mewujudkan hal itu karena pekan depan harus bertandang ke San Siro kandang Milan.
Duel dua klub yang terlibat calciopoli tahun 2006 tersebut akan sangat dilematis buat Juve pastinya. Jika memenangi laga melawan Milan akan membuat Inter semakin ringan meraih scudetto. Apalagi disaat bersamaan Inter memenangi pertandingan, maka dipastikan menjuarai liga. Padahal Juve harus menang untuk bisa menyalip Milan. Penentuan buat Juventus, akan pilih Milan atau Inter?

Tidak ada komentar: