Pembalap Yamaha Jorge Lorenzo, menjadi yang tercepat dalam sesi Qualifikasi MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol. Juara GP Jepang minggu lalu ini mengungguli kompatriotnya, Dani Pedrosa. Dominasi pembalap tuan rumah di kandang sendiri. Lorenzo mencatatkan waktu satu menit 38. 933 detik, meninggalkan Pedrosa 0.051 detik dibelakangnya. Lorenzo mencatatkannya di lap ke-18 dari 21 lapnya sore tadi.
Ditempat ketiga bercokol pemenang test pra musim di sirkuit ini, Casey Stoner yang tertinggal 0.482 detik. Sedangkan juara bertahan Valentino Rossi hanya mencatatkan diri sebagai tercepat keempat berselisih 0.709 detik dari Lorenzo, walau sesi free practice kemarin begitu mendominasi.
Dengan posisi start seperti ini balapan mungkin akan sangat seru. Pedrosa yang juara sirkuit ini musim lalu pasti akan memanfaatkan start dari front row ini untuk langsung memimpin lomba setelah start, Lorenzo bakal menahan Pedrosa meloloskan diri. Sementara Stoner dan Rossi yang berada dibelakangnya pastinya akan mempertontonkan pertarungan sengit. Asal jangan Pedrosa dan Stoner meloloskan diri lebih awal, maka balapan akan berjalan panas, seru dan sengit.
Sabtu, Mei 02, 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar